Senin, 19 Mei 2014
Rossi Sebut Lorenzo Frustasi
Valentino Rossi berhasil finish podium 2 pada MotoGP Le Mans, Perancis . The Doctor dengan cepat merangsek masuk posisi tiga, lalu memimpin lomba yang masih berjalan 25 lap.
"Pastinya aku senang mengenai lomba dan hasilnya. Aku melakukan start bagus saat kulihat Dovi dan Bradl di depan aku tahu aku bisa lebih kencang dari mereka, jadi aku salip. Aku berada di depan dan berusaha sekeras mungkin tapi hari ini ban depan lebih sulit," buka Valentino Rossi.
"Aku menanti Marc atau Jorge dan Dani, ketika Marc datang aku coba dorong terus untuk tetap berada di 1 menit 34 detik supaya menyulitkan dia, tapi di saat genting itu aku melakukan kesalahan pengereman. Aku mengerem terlalu tajam dan jadinya melebar. Sayang memang, karena jadi mudah buat Marc," sesalnya. "Aku senang karena targetku adalah menjadi kompetitif, untuk berada di depan dan bertarung dengan mereka. Saat ini aku tak bisa menang tapi aku akan selalu berada di sana dan aku sangat menikmatinya," tukas VR46.
Sementara itu, rekan setimnya Jorge Lorenzo tampak tak bisa bertarung mati-matian dan hanya finish posisi 6. Valentino pun sedikit memberi opininya mengenai Lorenzo.
"Aku sedikit mengerti Jorge karena secara personal aku berada di situasi berbeda, jadi kalau aku bisa podium di sebelah Marc sih wajar saja. Aku tahu kalau aku bisa coba bertarung dengann
ya, tapi aku lebih rileks," jelas Rossi.
"Buat Jorge berbeda, soalnya Jorge ingin menang. Tahun lalu, Lorenzo melakukan balap dan beberapa di antaranya impresif, terbaik sepanjang karirnya, meskipun ia tidak memenangkan kejuaraan. Tahun ini dengan Marc lebih pengalaman dan bisa riding seperti itu, saat ini secara teknis Honda sedikit lebih bagus dari Yamaha. Jadi buat Jorge agak frustasi karena ia tahu agak mustahil danLorenzo tak mau jadi kedua," tegas juara dunia 7 kali ini.
"Ia tidak senang. Mungkin karena itu ia punya masalah," tambahnya
Langganan:
Posting Komentar (Atom)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar