
Marquez diuntungkan karena dari rookie langsung naik tim pabrikan?
Carlo Pernat :
“Melihat fenomenalnya Marquez bahkan akan menjadi pengganti Valentino Rossi mengingatkanku pada Simoncelli dengan perlakuan berbeda yang diberikan oleh Honda terhadapnya”
“Marquez diuntungkan dengan Repsol yang menjadi sponsornya sejak awal karirnya, dan Dorna menghapuskan peraturan yang tak memperbolehkan seorang rookie untuk langsung naik ke tim pabrikan penuh tanpa harus melalui tim satelit atau privateer terlebih dahulu”
“Jika anda berada di sebuah tim pabrikan maka anda akan didukung secara penuh baik teknis maupun secara kasat mata, ini yang tak diberikan kepada Marco Simoncelli meski Fausto Gresini telah memberikan support penting untuknya, tapi perusahaan induk (Honda) tidak memberikan dukungan apa-apa. Artinya anda tak bisa mengakses data telemetri tim pabrikan tapi sekarang hal tersebut anda dapat lihat telah mengalami perubahan hampir 60%”
“Tanpa mengurangi sifat fenomenal yang ada pada Marquez, di mana saya ulangi sekali lagi bahwa ia akan menjadi bintang beberapa tahun mendatang, saya hanya ingin memberikan pengakuan lebih jauh lagi bahwa kesalahan Marco Simoncelli adalah dia terlahir bukan sebagai orang Spanyol”

Tidak ada komentar:
Posting Komentar