Sabtu, 28 Juni 2014
Knalpot Baru ?
Saat sesi tes di sirkuit Catalunya, Spanyol, beberapa waktu lalu, tim Movistar Yamaha MotoGP punya knalpot Akrapovic yang baru untuk YZR-M1 mereka, Di antara kedua pembalap mereka, cuma Valentino Rossi yang tidak mau pakai knalpot baru.
Pada sesi Free Practice (FP) 1 jelang seri kedelapan MotoGP 2014 di sirkuit Assen, Belanda, Rossi sempat mencoba lagi knalpot baru ini. Tapi tidak lama, Rossi mutusin untuk tetap andalkan knalpot yang lama.
"Kami mencoba knalpot baru saat sesi tes di Barcelona dan Aragon. Yamaha sudah mencoba untuk membuat karakter mesin yang lebih baik yang menghantarkan tenaga dari bawah. Hasilnya tidak terlalu buruk, tapi saya merasa kami kekurangan tenaga saat di atas," terang Rossi.
Bukan cuma itu aja permasalahannya, Rossi merasa kerepotan dan tidak cukup waktu jika harus mengetes dua knalpot saat sesi latihan. Pasalnya, di sirkuit Assen ini kondisi cuaca tidak pernah bisa diprediksi. Bisa aja saat balapan berlangsung akan turun hujan dan mengharuskan pembalap untuk menukar motor mereka (flag-to-flag). Sedangkan, Rossi butuh motor dengan karakter yang sama saat balapan.
"Kami hanya punya satu set knalpot, jadi saya akan tetap menggunakan knalpot yang lama, karena saya butuh dua motor yang sama," sambungnya.
Berbeda dengan Jorge Lorenzo, meskipun knalpot Akrapovic yang baru ini punya kelebihan dan kekurangan, doi tetep mutusin untuk pakai knalpot yang baru. "Knalpot ini memiliki beberapa sisi positif dan negatif. Untuk sekarang ini, sepertinya lebih baik jika kami menggunakan yang baru. Tapi kami juga ingin mencobanya di trek lain. Kemungkinan kami akan balapan dengan menggunakan knalpot ini," terang Lorenzo.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar